WHAT'S HOT
recent

10 Produk Terkenal Indonesia Go International


Ternyata produk-produk Indonesia sudah berhasil menembus pangsa pasar dunia. Berikut beberapa produk terkenal Indonesia yang sukses dan mampu bersaing dalam pasar Internasional.
1.         Indomie
Indomie adalah salah satu produk mie instant yang berhasil masuk ke pasar internasional. Kini, lndomie bukan hanya dikenal di negara tetangga dekat seperti Singapura, Malaysia, Hong Kong hingga Taiwan. Namun, Indomie sudah terbang jauh ribuan kilometer, menjangkau lebih dari 80 negara, baik di Eropa, Timur Tengah, Afrika hingga Amerika. Di Sudan dan Libanon, Indomie hampir ada di setiap toko retail dan super market. Bahkan, Indofood juga membangun pabrik di sejumlah negara, seperti di Malaysia, Saudi Arabia, Nigeria, Suria hingga Mesir

2.         Paseo
Paseo merupakan brand tisu berkualitas premium yang diproduksi PT.Pindo Deli sejak tahun 1998. Paseo kini kini telah diekspor ke negara lain seperti Singapura, Filipina, Australia, dan Belgia.

3.         Silver Queen
Silver Queen, Chunky Bar, dan Ceres, siapa yang tak kenal dengan ketiga merek coklat ini? Tahukah anda, kalau produsennya PT. Petra Foods, menjadi salah satu pemain utama di pasar global. Petra Foods, perusahaan milik keluarga Chuang ini, menjadi pesaing berat M&M’S, produsen coklat nomor wahid asal Amerika. Produk-produk dari PT.Petra Foods tersebut juga telah merambah ke setidaknya 17 negara di antaranya Thailand, Jepang, Filipina, Hong Kong, Australia, dan China.

4.        J.co Donuts & coffee
Pasti salah satu dari kalian seneng banget sama produk ini. Sudah ada dimana mana, malah hampir setiap mall selalu ada. Ketika kamu membaca J.CO Donuts and Coffe, atau ketika kamu untuk pertama kali tahu J.CO Donuts and Coffe pastinya tidak menyangka bahwa produk ini adalah Produk asli buatan anak Indonesia. J.Co memiliki lambang burung merak, salah satu burung di indonesia.
Perusahaan yang didirikan tahun 2005 ini sekarang sudah berhasil menembus pasa International, selain di dalam negeri J.CO Donuts and Coffe berhasil membuka outlet diluar negeri, terutama Singapura dan Malaysia.

5.         Kacang Dua Kelinci


Kacang 2 kelinci telah menjalin berbagai kerjasama dengan perusahaan luar negeri, dan juga dengan real madrid. Semenjak menjadi Sponsor Resmi Club Real Madrid, Kacang Dua Kelinci berhasil berlari kencang untuk menembus pangsa pasar dunia. Tidak hanya berhasil menembus pasar dalam negeri, tetapi pangsa pasar luar negeri seperti Hong Kong, China, Belanda, dan Negara lainnya sudah berhasil menjadi pasar kacang dua kelinci.

6.         Es Teler 77
Usaha yang bermula dari jualan es teller telah berhasil melenggang ke pasar International, dengan konsep Bisnis Waralaba, Es teler 77 sudah mempunyai Outlet diberbagai Negara, seperti Singapura, Malaysia, dan Australia. Sampai saat ini Bisnis Waralaba Es Teler 77 ini sudah mempunyai gerai lebih dari 180 gerai di dalam negeri maupun luar negeri

7.         Casablanca
Siapa yang menyangka kalau merek casablanca asli dari Indonesia? Banyak orang yang menyangka kalau merek parfum yang sudah banyak dipakai ini berasal dari Perancis. Namun ternyata parfum casablanca yang dalam iklan-iklannya banyak menampilkan model-model luar negeri ini ternyata diproduksi di Muara Kapuk, Jakarta.

8.         Kopi Kapal Api
Begitu melekatnya merek ini di Indonesia, terutama bagi para penikmat kopi. Oleh pendirinya, Goe Soe Loet, brand "Kapal Api" dipilih lantaran menjadi simbol kemapanan dan luxury di era 1920-an. Kini PT. Santos Jaya Abadi telah memiliki 5 brand kopi dipasaran, serta pengembangan usaha (diversifikasi) lewat Kafe Exelso dan Cafe Grazia. Tidak hanya di Indonesia, Kopi Kapal Api juga telah menembus pasar Malaysia, Myanmar, dan China.

9.         Olympic
Di Indonesia, merek furnitur yang satu ini sudah cukup tersohor. Tapi siapa sangka, ternyata bukan cuma di Indonesia, ternyata produk-produk furnitur Olympic yang juga memproduksi merek-merek Albatros, procella Olympia dan Audio Pro, telah diekspor hingga ke 100 negara, terutama di kawasan timur tengah. Olympic adalah produk furniture, mulai dari alat rumah tangga, kantor, hotel, dsb. Olympic termasuk salah satu produk asli Indonesia yang berhasil masuk ke pasar Global dan Olympic dikenal sebagai Industri Funiture terbesar di Indonesia.

Dari sekian banyak produk asli buatan anak Indonesia, tentunya masih banyak Produk asli Indonesia yang telah berhasil menembus pasar International, tidak hanya produk-produk yang tertulis di atas, dan mungkin juga suatu saat produk anda juga berhasil menembus pasar international.  Maka mulai dari sekarang jangan ragu-ragu untuk memilih dan menggunakan produk asli Indonesia dan banggalah menjadi anak Indonesia.



No comments:

Powered by Blogger.